Minggu, 03 September 2017

5 Jenis Usaha Yang Akan Sepi Dimasa Mendatang

Tags

Jenis Usaha Yang Makin  Sepi - Dari tahun ke tahun pola hidup yang ingin lebih mudah membuat masyarkat enggan untuk keluar rumah mereka lebih memilih malakukan transaksi dan mengakses sesuatu dari rumah mereka. Maka dari itu kini kita harus berubah dan mencari upaya dalam bertahan pada perubahan ekonomi digital yang semakin berkembang ini.

Banyak sekali perubahan masyarakat dalam kehidupan khususnya dalam hal transaksi maupun dalam mencari suatu informasi. Mereka kini telah dimanjakan dengan pelayanan serba online tanpa harus keluar dari rumah.
www.bloggerah.com
Pedagang Asongan
Mereka tinggal megkases dan melakukan transaksi dari smartphone mereka dan barangpun dikirim langsung kerumah. Hal inilah yang membuat beberapa usaha yang tidak menggunakan sistem online dan tanpa sistem antar sampai rumah makin ditinggalkan masyarakat.

Perubahan tersebut membuat merekatidak mau keluar rumah dan lebih memilih klik bayar sampai. Melihat dari perubahan diatas kami menyimpulkan bebrapa jenis usaha yang akan sepi pengunjung di masa yang akan datang, berikut lima jenis tersebut :

1. Warnet
Dulu warnet merupakan bisnis yang menjanjikan dimana hampir setiap orang ketika ingin mencari informasi selalu pergi ketempat ini. Namun 4 tahun belakangan bisnis ini semakin sepi pengunjung dan banyak yang gulung tikar. Hal ini disebabkan adanya smartphone yang kini semakin canggih dan memiliki banyak fitur seperti komputer. Pola masyarkat kini menjadi berubah, ketika mereka ingin mencari informasi tidak perlu repot lagi pergi ke warnet. Mereka bisa mengkases melalui samrtphone mereka. Jadi bagi anda yang ingin membuka usaha ini lebih baik dipikirkan lebih dahulu. Atau anda yang terlanjur memiliki usaha ini sebaiknya mempersiapkan alternative usaha lain.

2. Transportasi Umum (Bus,Ojek dan Taksi  Non Online)
Tentu kita sudah tahu baik secara langsung maupun dari berita di TV dimana Ojek maupun taksi online kini sudah banyak sekali dan hampir menyebar diseluruh kota besar se Indonesia. Bagi ojek atau taksi yang menggunakan cara lama kini semakin sepi pelanggan. Hal ini dikarenakan para pelanggan lebih memilih menggunakan jasa online dimana mereka tinggal mengakses dari smartphone tanpa harus capek-capek keluar rumah.

3. Komputer
Senasib dengan warnet kini komputer desktop semakin ditinggalkan karena dianggap tidak mobile alias tidak bisa dibawa kemana-mana. Kini posisi komputer telah digantikan oleh Gadget yang canggih bahkan spesifikasinya melebihi komputer atau notebook. Kita bisa melihat kios-kios komputer semakin sepi pengunjung.

4. Pedagang Pasar
Kini pasar juga semakin sepi dikarenakan banyaknya pedagang sayur keliling yang datang dari rumah ke rumah. Dengan adanya mereka membuat para ibu rumah tangga menjadi malas untuk pergi ke pasar mereka telah dimanjakan oleh para pedagang sayur keliling yang ada baikk pagi maupun sore hari.

5. Toko Kelontong
Semakin menjamurnya minimarket seperti Indomaret atau Alfamart yang kini semkain masuk kedesa-desa. Membuat nasib took kelontong kembang kempis karena kalah saing dengan dua raksasa tersebut. Hal ini mungkin karena sistem, mereka yang lebih ramah dimana pembeli bisa melihat harga secara langsung lebih membuat tertarik bagi pembeli. Terlebih lagi dengan adanya layanan pesan antar sampai rumah yang membuat masyarakat lebih memilih minimarket daripada toko kelontong.

Artikel Terkait

2 komentar

Terlebih lagi sekarang kalau mau belanja bisa via online, makin sepi aja dah tuh jenis usaha tersebut yang di bahas pada blog agan ini

Betul sekali mbak.. Buat yang mau bikin usaha harus pikir2 dulu sekarang

Silahkan berkomentar yang baik dan menarik sesuai dengan isi konten.
Komentar yang tidak diperbolehkan :

1. Berbau penghinaan SARA
2. Komentar dengan Link hidup ( akan dianggap spam )
3. Komentar tidak nyambung dengan isi postingan
EmoticonEmoticon